Warga sedang antri makan gratis di sebuah warung.(FOTO:TM/HRN)

CILACAP(TERASMEDIA.ID)– Forum Relawan Lintas Organisasi (Fortasi) melakukan kegiatan sosial ‘Sarapan Gratis Bersama Meraih Berkah’, di Desa Widarapayung Wetan, Kecamatan Kesugihan Kabupaten Cilacap, Jum’at(10/09/2021).
Program ini dilakukan dengan membeli makanan dari pedagang kecil lalu dibagikan secara gratis ke masyarakat sekitar.

Program ini bersifat double impact, yang pertama membantu pedagang kecil yang terdampak pandemi untuk dibeli dagangannya, yang kedua membantu masyarakat untuk bisa mendapatkan hidangan sarapan gratis sebagai sumber energi di pagi hari.

“Kegiatan ini merupakan program kemanusiaan untuk menyiapkan sarapan gratis bagi masyarakat di saat pandemi Covid-19 ini,”kata salah satu relawan Tri Ageng, yang juga koordinator Gerakan Peduli Kemanusiaan (Gerpik) ini.

Menurut Tri Ageng, rencannya program ini dilaksanakan pada setiap hari Jumat dimulai pukul 06.00-08.00 wib.

Kegiatan bakti sosial ini, hanya sementara dianggarkan sebesar Rp 300 ribu setiap minggunya, sehingga membutuhkan 30 orang donatur yang masing- masing dibebani sebesar Rp 10 ribu setiap minggunya.

“Tujuan dari kegiatan ini, untuk membantu pedagang kecil dan masyarakat yang tedampak pandemi. Dan ini kami laksanakan dengan anggaran yang sangat kecil dan tentunya sangat terbatas. Namun kami yakin sekali, walau kecil dapat menjadikan berkah,”papar Tri Ageng.(HRN)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini