GROBOGAN(TERASMEDIA.ID)–Ketua Umum Dewan Pimpinan Nasional Gerakan Jalan Lurus (DPN GJL) Riyanta, yang juga anggota Komisi II DPR RI, melantik dan mengukuhkan pengurus DPC Grobogan dan PAC di Pendopo Kabupaten, Kamis (23/02/2023).

Acara ini, dihadiri Forkopimda, dinas terkait, DPW GJL Provinsi Jawa Tengah dan pengurus GJL setempat yang berjumlah sekitar 100 orang.

Dalam sambutannya, Ketua Umum DPN GJL Riyanta, mengatakan bahwa, para pengurus dan anggota GJL bisa bersikap dan bekerja secara cerdas dan juga berani mengingatkan bila mana ada kesalahan dalam penyelenggaraan pemerintahan.

“Pengurus GJL harus berani menegur dan membenarkan. Yang salah harus disalahakan dan yang benar harus dibenarkan,”kata Ketua Umum DPN GJL Riyanta.

Riyanta juga mengatakan bahwa organisasi GJL yang didirikannya mempunyai tujuan yang sangat mulia, karena membantu masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan.

Dan tujuannya juga memperkokoh persatuan dan kesatuan bangsa serta mewujudkan terciptanya pembangunan yang merata, menciptakan usaha yang jelas untuk kesejahteraan anggota.

Acara pelantikan dan pengukuhan ini, diselingi dengan dialog interaktif memanggil beberapa audien untuk bercerita apa adanya terhadap upaya yang telah dilakukan oleh GJL atas kasus yang pernah mereka alami dan berhasil dibantunya.

“Para peserta yang memberi kesaksian umumnya menyampaikan terima kasih kepada GJL dan mereka siap untuk membantu, mengembangkan dan mendukung program GJL ke depan,”ujar Riyanta.(ARF/SL)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini