KENDAL, TERASMEDIA.ID– Hujan deras disertai angin kencang sejak Minggu siang hingga malam, mengakibatkan beberapa sungai yang ada di Kendal meluap, Senin(21/01/2025).
Akibat meluapnya sungai, sedikitnya sejumlah desa yang ada di empat kecamatan terendam banjir.
Yang paling parah, banjir terjadi di Desa Kebonharjo Kecamatan Patebon terutama di Perumahan Patebon Indah.
Di perumahan ini, ketinggian air bervariasi dan paling tinggi mencapai dua meter.
Salah seorang warga bernama Setyoko(58) mengatakan, selama ini di perumahannya tak pernah terendam banjir, namun karena saat ini ada dua titik lokasi tanggul yang jebol yakni di Desa Lanji dan Desa Babadan, komplek perumahan Patehon Indah terendam banjir.
“Banyak warga di sini mengungsi ke tempat yang lebih aman. Selain itu, banyak juga perabotan rumah tangga yang rusak. Bahkan mobil dan sepeda motor banyak yang terendam air,”kata Setyoko.
Menurut Setyoko, rumah miliknya terendam banjir hanya setinggi 50 sentimeter sehingga masih banyak perabotan rumah tangga yang masih bisa diselamatkan.
Sementara itu, data dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) Kabupaten Kendal, disebutkan bahwa akibat hujan deras dan angin kencang ini, sejumlah desa yang ada di empat kecamatan yakni, Patebon, Cepiring, Boja dan Kecamatan Rowosari terendam banjir.
Selain itu, di sejumlah titik yang ada di empat kecamatan yakni Boja, Patean, Sukorejo dan Plantungan terjadi tanah longsor.(SPW)