KENDAL, TERASMEDIA.ID-Bupati Kendal Dico M Ganinduto ikut bermain dalam acara Futsal Persahabatan antara Pemkab. Kendal FC, SMK 1 Kendal FC, Madredista FC dan Wartawan Kendal FC, yang digelar di GOR baru Kebondalem, Kendal, Senin(17/02/2024) sore.
Pada sesi pertama yang berlangsung 20 menit dua kali pertandingan ini, antara Pemkab. Kendal FC, melawan Wartawan Kendal FC, dimenangkan oleh Pemkab. Kendal FC dengan skor 8, sedangkan untuk Wartawan Kendal FC nol.
Di sesi kedua antara SMK 1 Kendal FC, melawan Madredista FC, dimenangkan oleh tim Madredista dengan skor 8-3.
Kemudian, di sesi berikutnya, untuk mencari juara, 1,2 dan 3, Pemkab. Kendal FC melawan Madredista FC dimenangkan oleh Pemkab. Kendal FC, sehingga urutan juara 1, 2 dan 3 adalah, Pemkab. Kendal FC, Madredista FC, SMK 1 Kendal FC dan Wartawan Kendal FC.
Di sela- sela acara ini, Bupati Kendal Dico M Ganinduto menyampaikan bahwa, bangunan utama GOR ini sudah selesai dan pada Rabu, 19 Februari 2025 akan diresmikan meski belum 100 persen.
Karena ada fasilitas- fasilitas penunjang yang akan dilakukan pada tahun 2025 ini, termasuk pemasangan AC, lampu- lampu dan sebagainya yang telah dianggarkan di tahun 2025.
“Tapi alhamdulillah, hari ini sudah kita lakukan uji coba untuk bermain futsal. Padahal GOR ini kapasitasnya bisa digunakan untuk Volly, Batminton, Basket dan beberapa cabang olahraga lainnya. Dan ini yang membedakan antara GOR baru dengan GOR yang lama,”kata Dico.
Karena Menurut Dico, GOR yang baru ini luas lapangannya sudah standart internasional, termasuk standart untuk futsal.
Dico berharap, dengan adanya GOR baru ini, bisa meningkatkan produktifitas generasi muda yang ada di Kendal, untuk lebih giat berolahraga.
Selain itu, dengan dibangunnya GOR baru ini bisa melahirkan atlet- atlet di Kendal lebih banyak lagi, karena banyak fasilitas- fasilitas yang menunjang. Dan GOR ini bisa digunakan untuk event- event tingkat nasional maupun regional.
“Karena di tahun 2026 nanti, Kendal akan menjadi tuan rumah Porprov dan mudah- mudahan GOR baru ini bisa memfasilitasi kegiatan tersebut,”harap Dico.
Menurut Dico, untuk kapasitas GOR ini dua kali lipat luas GOR lama. Jika GOR lama luasnya 1500 meter, GOR baru ini luasnya sekitar 3000 meter hingga 4000 untuk penonton.(SPW)