Salah seorang medis sedang memvaksin warga.(FOTO:TM/HRN)

BANYUMAS(TERASMEDIA.ID)-Ribuan warga dari berbagai lintas agama di Banyumas, mengukuti vaksinasi tahap pertama di Kampus Universitas Muhammadiyah Purwokerto(UMP), Senin(23/08/2021).

Warga yang mengikuti vaksinasi ini, merupakan peserta vaksin yang telah mendaftar secara online beberapa hari lalu.

Rektor UMP, Dr Jebul Suroso, mengatakan, ada sebanyak 5 ribu kuota vaksinasi massal yang disiapkan oleh pihak kampus ini dan telah penuh hanya dalam hitungan dua hari sejak dibukanya pendaftaran.

Namun dari kuota 5 ribu yang tersedia, vaksinasi massal tahap pertama ini akan digelar secara bertahap dalam sepekan ini.

“Hal ini dilakukan, agar tidak terjadi kerumun warga yang masif saat proses vaksinasi dilaksanakan,”kata Rektor UMP, Dr Jebul Suroso.

Para tokoh agama juga mengapresiasi pencanangan vaksinasi massal yang digelar pihak UMP ini, dengan melibatkan berbagai lintas agama.

“Ini sangat positif dan demi terciptanya hubungan yang lebih harmonis antar umat beragama yang ada di Kabupaten Banyumas,”ucap salah satu pendeta, Yones Rahmadi.

Menurut Yones Rahmadi, pandemi Covid-19 ini, tidak hanya menyerang pada pemeluk satu agama saja, tetapi menyerang ke seluruh pemeluk agama atau anak bangsa Indonesia.

Warga pun, juga menyambut baik atas pencanangan vaksinasi massal lintas agama untuk 5 ribu kuota yang digelar pihak UMP Banyumas ini.(HRN)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini