SRAGEN(TERASMEDIA.ID)-Menjelang natal dan tahun baru(Nataru), Polres Sragen menggelar Operasi Lilin Candi 2022 yang akan diselenggarakan selama 11 hari dimulai tanggal 23 Desember 2022 sampai 2 Januari 2023.

Dalam Operasi Lilin Cand ini, akan melibatkan 460 personil gabungan Polri,TNI dan instansi terkait untuk melakukan pengamanan obyek vital, termasuk langkah antisipatif mengamankan para gangster yang berpotensi mengakibatkan gangguan ketertiban.

Kapolres Sragen, AKBP Piter Yanottama menjelaskan, selain untuk mengamankan perayaan Natal dan tahun baru dan obyek-obyek vital, ratusan personel ini juga akan disiagakan di sejumlah gereja besar dan beberapa gereja lain yang ada wilayah hukum Polres Sragen.

“Pelaksanaan sejak H-1 perayaan Natal tahun 2022, juga setelah perayaan Natal untuk menjamin ibadah Natal berlangsung dengan aman,”kata Kapolres Sragen, AKBP Piter Yanottama, Kamis(22/12/2022).

Kapolres juga mengatakan, pihaknya juga mengantisipasi cuaca iklim yang biasa terjadi di bulan Desember dengan pengerahan tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD) dan Basarnas.

“Kami juga mengantisipasi lonjakan arus lalu lintas yang bakal terjadi. Karena momen ini bersamaan dengan liburan sekolah. Sragen termasuk perlintasan perbatasan dengan Provinsi lain,”ujarnya.

Menurut Kapolres, ada 11 Pos Pengamanan yang disiapkan Polres Sragen, dengan tiga tipe. Diantaranya Pos Pelayanan seperti di titik rest area dan tempat ibadah, Pos Pengamanan di obyek-obyek vital dan obyek wisata serta pusat perbelanjaan.

Soal potensi gangguan Kamtibmas, Kapolres menjelaskan akan melakukan asesmen terkait izin keramaian, dan para pelaku usaha juga harus lolos asesmen terlebih dahulu.

”Keramaian tidak akan dilarang bahkan dibuka selebar-lebarnya, namun terkait perizinannya harus dilakukan untuk mengetahui kapasitas sebelumnya dan menghindari resiko penumpukan, kesemrawutan desak-desakan yang akan menimbulkan korban,” jelas Kapolres.

Kapolres juga mengatakan telah melakukan pemantauan dan berhasil memperkirakan adanya gangster yang bakal membuat kegaduhan di malam tahun baru 2023.(SL)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini